Sabtu, 27 Juli 2013

ADA KELEMBUTAN DALAM AIR MATA



Assalamu'alaiku m Warahmatullahi Wabarakatuh ♥ ✽ ADA KELEMBUTAN DALAM AIR MATA✽ ❥ Yaitu manakala hati kita telah lembut,maka kita akan
mudah untuk menangis.. ❥ Karena salah satu ciri hati yang lembut adalah
mudahnya menangis, yaitu menangisi dosa,menangis
karena rindu pada NYA.. ❥ Atau menangis karena hati lebih peka atas derita diri
sehingga menjadi lebih mendekatkan diri kepada ALLAH,
atau menangis karena iba karena penderitaan oranglain
sehingga terdorong untuk menolongnya.. ❥ Dan dengan kelembutan hati ini akan membawa kita
dalam banyak kebaikan,karena tidaklah ALLAH memberikan banyak kebaikan kecuali salah satunya
pada hati yang lembut, dan sebaliknya hati yang sakit
atau hati yang keras salah satu cirinya adalah sulitnya
menangis atau mengeluarkan air mata karena NYA.. ❥ Dan dengan kelembutan hati inilah akan menjadikan
hati semakin dekat kepada ALLAH.. ❥ Karena kerasnya hatilah yang menghalangi hati untuk
dekat kepada NYA.. ❥ Dan jika hati semakin keras tanpa diobati maka akan
semakin jauhlah ia dengan Tuhan nya sehingga ia
semakin mudah berbuat dosa yang dapat
menghantarkan pada siksa neraka NYA.. ❥ Maka temukanlah kembali kelembutan hati pada tiga
tempat: shalat khusyu,dzikir dan tadabur Al-Qur'an.. ❥ Jika tak lagi menemukan,maka mintalah kepada ALLAH
hati yang baru,karena pada hakikatnya hati yang ada itu
telah rusak atau mati.. Wahai yang Maha membolak-balikk an hati, tetapkanlah kata kami agar istiqomah dalam ketaatan
kepada-MU.Aamii n